WahanaNews-Jogja | Jangan pernah sepelekan memar yang muncul di tubuh secara tiba-tiba tanpa sebab yang jelas.
Pernahkah Anda melihat memar di tubuh Anda padahal tidak terjatuh, terbentur atau terasa sakit?
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Banyak orang yang menganggap bahwa memar di tubuh yang terjadi secara tiba-tiba bukanlah sebuah hal yang berbahaya.
Namun, faktanya adalah memar yang muncul tanpa sebab jelas bisa menjadi pertanda penyakit serius, salah satunya kanker sel darah putih atau leukimia.
Memar menunjukkan bahwa pembuluh darah di bawah kulit rusak dan mengalami pendarahan.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Seseorang lebih mudah mengalami memar dipengaruhi berbagai faktor misalnya usia, jenis kelamin (wanita lebih berisiko) dan faktor keturunan.
Saat terjatuh atau terluka, seringkali memar akan muncul.
Tetapi jika memar muncul tanpa penyebab yang jelas, bisa jadi merupakan tanda berbagai penyakit berbahaya.