WahanaNews-Jogja | PLN DIY kembali melakukan pemeliharaan dan pekerjaan perbaikan jaringan listrik pada hari ini Senin, 27 Juni 2022.
Unit Layanan Pelanggan yang akan dilakukan pemeliharaan dan pekerjaan jaringan listrik adalah ULP Wates dan Kalasan.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Demi kelancaran dan keamanan kegiatan, maka jaringan listrik di wilayah perbaikan akan dipadamkan sementara waktu dan akan kembali menyala usai perbaikan dilakukan.
Selengkapnya, berikut lokasi dan waktu perbaikan listrik PLN DIY hari ini Senin 27 Juni 2022, yang dilansir dari PLN Jogja :
Unit Layanan Pelanggan Wates Kulon Progo
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
Waktu : 10.00 -13.00 WIB
Tujuan dan keperluan : Pemeliharaan jaringan
Lokasi pemeliharaan : Siliran, Gelaran, Nomporejo, Dukuh 4 Bugel, Karangsewu, Imorenggo, Banaran, Nomporejo, Banaran, Gandu Galur, Trisik, Kranggan, Sunan Galur, Wonopeti, Modinan dan sekitarnya.
Unit Layanan Pelanggan Wates Kulon Progo
Waktu : 14.00 -16.30 WIB
Tujuan dan keperluan : Pemeliharaan jaringan
Lokasi pemeliharaan : Dipan, Wates, MPP Kulonprogo, Masjid Agung KP, Jl. Khudon, Jl. Brigjen Katamso, Durungan, dst dan sekitarnya
Unit Layanan Pelanggan Kalasan
Waktu : 11.00 -14.00 WIB
Tujuan dan keperluan : Penggantian konduktor
Lokasi pemeliharaan : Pr Polda, Dn Dukuh, Dn Randusari, Dn Sambisari, Dn Sidokerto, Dn Pundungrejo, Pr Puri Larasati, Dn Kujonsari, Dn Japlaksari, Dn Purwokerto, Pr Purwomartani Baru dan sekitarnya.
Lokasi tersebut di atas akan mengalami pemadaman untuk hari ini. Hanya saja, waktu pemadaman dapat mengalami perubahan di luar jadwal, bila mengalami kendala di lapangan.
PLN DIY juga memberikan himbauan Keselamatan Ketenagalistrikan (K2) kepada masyarakat, agar tidak mendirikan bangunan, tiang antena, baliho berdekatan dengan jaringan listrik (jarak aman 3 meter dari jaringan listrik).
Selain itu juga dihimbau agar tidak melakukan penebangan pohon atau lainnya yang letaknya berdekatan dengan jaringan tanpa koordinasi dengan petugas PLN.
Jika masyarakat memiliki keluhan atau laporan seputar gangguan listrik, bisa hubungi ke nomor (kode area) 123 atau melalui akun medsos PLN seperti melalui twitter @pln_123.[zbr]