WahanaNews-Jogja | PLN Unit Pelaksanaan Pelayanan Pelanggan (UP3) Yogyakarta semakin memperkuat sinergi dengan pelanggan serta berupaya menjaring masukan dan saran terkait dengan layanan PLN.
Untuk itu, PLN UP3 Yogyakarta menyelenggarakan Customer Intimacy Gathering yang dihadiri oleh 20 pelanggan potensial di Eastparc Hotel Yogyakarta pada Kamis (23/06/2022) lalu.
Baca Juga:
PLN Dukung Kelistrikan Sektor Industri dan Bisnis di Sumatera Utara
Manager PLN UP3 Yogyakarta Ahmad Samsuri menyampaikan terkait layanan premium dan fasilitas Sertifikat Energi Terbarukan atau Renewable Energy Certificate (REC) ke pelanggan.
Setidaknya terdapat 22 perusahaan yang telah menikmati Layanan Premium PLN di wilayah kerja UP3 Yogyakarta dengan nilai lebih jika dibandingkan dengan tarif regular.
“Keuntungan yang dapat dinikmati para pelanggan listrik premium yaitu jaminan pasokan listrik yang andal. Sehingga apabila terjadi padam tidak terencana, maka pelanggan mendapatkan kompensasi dan prioritas pelimpahan dan penyalaannya,” ujarnya.
Baca Juga:
PLN UID Sumut Tandatangani SPJBTL
Selain itu, Samsuri mengatakan pelanggan premium mendapatkan layanan khusus dari Account Executive sehingga apabila ada keluhan langsung direspon dengan sangat cepat.
“Bagi pelanggan berminat dengan layanan premium ini akan ditindaklanjuti langsung oleh Account Executive UP3 Yogyakarta,” imbuhnya.
General Manager Eastparc Hotel Yogyakarta Wahyudi Eko Sutoro sebagai salah satu pelanggan Premium memberikan testimoni dengan layanan listrik premium ini, pihaknya merasa sangat terbantu menggunakan fasilitas tersebut.
Selain di backup dari dua sumber, jika pergantian sangat cepat dan tidak terasa, sehingga tidak mengganggu kenyamanan pelanggan.
Dalam kegiatan ini sekaligus dilakukan penandatanganan Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBTL) Layanan Premium untuk pelanggan Rumah Sakit Islam Yogyakarta PDHI dan PT Kimak.[zbr]