Kegiatan ini juga dihadiri BNNP DIY, BNNK Sleman, Forkompimda Sleman, panewu (camat) dan lurah (kepala desa) se-Kabupaten Sleman, Kepala OPD, dan pemangku kepentingan lainnya.
Bupati Kustini dinilai berhasil melaksanakan P4GN di Kabupaten Sleman melalui beberapa indikator. Diantaranya Bupati Sleman berkomitmen untuk memberikan dukungan secara masif terhadap Program P4GN yang diintegrasikan dalam berbagai program dan kegiatan di lingkungan OPD di Kabupaten Sleman, diantaranya sosialisasi dan tes urine.
Baca Juga:
Kalapas Kelas IIA Tarakan Sutarno Tinjau dan Sapa Ratusan Warga Binaan
Sleman juga menjadi Kabupaten dengan jumlah Desa Bersih Narkoba (Bersinar) terbanyak, yaitu 17 Desa Bersinar yang ditetapkan melalui SK Bupati Sleman dengan anggaran komulatif sebesar Rp409,745 juta.
Bupati Sleman juga telah menginisiasi Terobosan Baru Kampanye Anti-Narkoba melalui Program Simulasi Permainan Anti Narkoba dan Lomba Film Anti Narkoba se-Kabupaten Sleman.
[Redaktur: Amanda Zubehor]