Selama pelaksanaan pembangunan tol Kementerian PUPR menjamin keberadaan bangunan bersejarah, situs-situs cagar budaya dan purbakala yang berada di wilayah Yogyakarta dan memperhatikan garis imaginer yang berada di Yogyakarta (melintasi Yogyakarta dari Gunung Merapi-Parangkusumo).
Tol ini nantinya akan terkoneksi dengan jaringan Jalan Tol Trans Jawa melalui akses Colomadu (Kabupaten Karang Anyar) dan akan menghubungkan tiga bandara sekaligus di Solo, Semarang, dan Yogyakarta.
Baca Juga:
AP I Bandara Internasional Yogyakarta Buka Posko Terpadu Lebaran 2024
Selain itu, tol Solo - Yogyakarta - YIA Kulon Progo juga menjadi akses pendukung menuju destinasi pariwisata nasional seperti Candi Prambanan serta memangkas waktu tempuh perjalanan masyarakat yang akan menuju ke Bandara Internasional Yogyakarta di Kulonprogo.[zbr]