Sementara itu, Takmir Masjid Al Baroqah Warrohmah, Supriadi, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan gerobak tersebut. Ia mengungkapkan, selama ini warga sekitar masjid belum memiliki gerobak sampah dan harus membuang secara kolektif ke depo.
“Dengan adanya gerobak ini, kami jadi lebih mudah mengelola sampah. Kami juga terus mengedukasi warga untuk tidak membuang sampah sembarangan,” kata Supriadi.
Baca Juga:
Pemkab Bantul Rekomendasikan Lurah dan Pamong Gabung Koperasi Desa Merah Putih
Di sisi lain, Kepala Satpol PP Kota Yogyakarta, Octo Noor Arafat, mengungkapkan bahwa pihaknya masih menemukan warga yang membuang sampah secara liar, terutama di kawasan ringroad perbatasan Bantul dan sekitar Gembira Loka.
“Petugas kami rutin berjaga dari pukul 21.00 hingga subuh di posko darurat sampah. Kami imbau masyarakat untuk mematuhi aturan demi kenyamanan dan kebersihan lingkungan,” tegas Octo.
[Redaktur: Amanda Zubehor]