Jogja.WahanaNews.co, Yogyakarta - Tempat wisata edukasi di Kota Yogyakarta, DIY, Taman Pintar menambah dua wahana baru menyambut libur Lebaran 2024.
Kepala UPT Pengelola Taman Budaya Kota Yogyakarta Retno Yuliani dalam keterangannya di Yogyakarta, Sabtu (8/4/2024), mengatakan dua wahana baru itu yakni video booth 360 derajat dan peraga manual pump yang berada di Kampung Kerajinan.
Baca Juga:
Dindukcapil Kota Yogyakarta Buka Layanan KTP Pada Hari Pencoblosan Pilkada 2024
"Harapannya pengunjung senang datang ke Taman Pintar Kota Yogyakarta. Selain rekreasi, mereka mendapatkan edukasi. Karena, wahana kita berbasis edukasi yang penting belajar tetap dengan cara yang menyenangkan," kata dia.
Retno menuturkan alat peraga manual pump akan mengedukasi pengunjung tentang teknik pompa air manual yang dapat dicoba dengan memindahkan air melalui pompa.
Air dipindahkan dari satu titik ke titik yang lain menggunakan tekanan kaki seperti gerakan melangkah. Sedangkan, untuk alat peraga video booth 360, kata dia, pengunjung dapat membuat video dengan suasana kunjungan di Taman Pintar Kota Yogyakarta secara 360 derajat.
Baca Juga:
Dinas Kesehatan Yogyakarta Gelar Aksi Donor Darah Peringati HKN ke-60
Melalui alat yang dapat dinikmati hanya dengan biaya Rp15.000 itu, pengunjung dapat membuat video lalu menyimpan di gadget pribadi dengan bantuan pemandu.
"Untuk video booth ini baru sedang kami kerjakan dan akan siap sebelum lebaran," ujar Retno.
Demi meningkatkan kenyamanan pengunjung, kata dia, beberapa tempat wahana dilakukan perbaikan, mulai dari laminaire, penggantian filter, serta pompa-pompa di beberapa titik dilakukan penggantian.